Berita
Evaluasi dan Penutupan ToF Pelatihan Dasar CPNS Angkatan III Tahun 2017
Selasa, 2 Mei 2017 | 07:53:11 WIB - Jumlah Dilihat: 11192
 
 

Jatinangor – Pada hari Jum’at (21/04) telah dilaksanakan Evaluasi bagi peserta yang mengikuti Diklat Teknis: ToF Pelatihan Dasar Calon PNS Angkatan 3 Tahun 2017. Evaluasi ini dimulai sejak pukul 08.00 hingga selesai, di mana masing-masing peserta mendapat kesempatan waktu selama 45 menit untuk memaparkan presentasinya disertai dengan proses tanya jawab dengan penguji. Adapun penguji pada kegiatan Evaluasi peserta ToF Pelatihan Dasar CPNS ini yaitu Bambang Wiyoso, ST., M.Si., Ir. Bambang Subagio, M.Si., dan Dr. H. Dedi A. Barnadi, M.Si.

Diklat yang diikuti oleh 26 peserta ini dibagi ke dalam 3 (tiga) kelompok peminatan, yaitu Manajemen ASN, Pelayanan Publik, dan Whole of Government.

Sebagai informasi, Manajemen ASN adalah pengelolaan ASN untuk menghasilkan pegawai ASN yang professional, memiliki nilai dasar, etika profesi, bebas dari intrevensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme. Manajemen ASN lebih menekankan kepada pengaturan profesi pegawai sehingga diharapkan agar selalu tersedia sumber daya aparatur sipil Negara yang unggul, selaras dengan perkembangan zaman.

Konsentrasi Manajemen ASN membahas tentang konsep dan kebijakan manajemen aparatur sipil Negara, dan bagaimana kebijakan tersebut diimplementasikan di instansi pemerintah, dan termasuk di dalamnya adalah hal-hal apa yang harus diperhatikan agar manajemen ASN mencapai tjuannya, yaitu untuk menciptakan professionalisme ASN. Ada tiga topik besar yang dipelajari dalam bahasan mengenai Manajemen ASN yaitu tentang kedudukan, peran, hak dan keawajiban, dan kode etik ASN, konsep sistem merit dalam pengelolaan ASN, serta mekanisme pengelolaan ASN.

Di samping itu, Pelayanan Publik dimaknai sebagai bentuk kegiatan pelayanan umum yang dilaksanakan oleh instansi Pemerinta di Pusat dan daerah, dan di lingkungan BUMN/ BUMD dalam bentuk barang dan atau jasa untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Sebagai kegiatan yang dimaksudkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan barang/ jasa yang diperlukan oleh warga negara untuk menjaga kelangsungan hidupnya, maka pelayanan publik merupakan kegiatan yang sangat penting sebab kualitas pelayanan publik yang diberikan oleh suatu negara pada gilirannya akan sangat mempengaruhi kesejahteraan warganya.

Konsentrasi Pelayanan Publik membekali peserta dengan kemampuan untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas melalui konsep dan prinsip pelayanan publik, pola pikir PNS sebagai pelayan publik dna praktik etiket pelayanan publik.

Terakhir, Whole of Government merupakan sebuah pendekatan penyelenggaraan pemerintahan yang menyatukan upaya-upaya kolaboratif pemerintahan dari keseluruhan sektor dalam ruang lingkup koordinasi yang lebih luas guna mencapai tujuan-tujuan pembangunan kebijakan, menejemen program dan pelayanan publik. Whole of Government menunjukkan atau menjelaskan bagaimana instansi pelayanan publik bekerja lintas batas atau lintas sektor guna mencapai tujuan bersama dan sebagai respon terpadu pemerintah terhadap isu-isu tertentu (Shergold & others, 2004). WoG menjadi penting, karena diperlukan sebuah upaya untuk memahami pentingnya kebersamaan dari seluruh sektor guna mencapai tujuan bersama. Sikap, perilaku dan nilai yang berorientasi sektor harus dicairkan dan dibangun dalam pondasi kebangsaan yang lebih mendasar, yaitu mendorong adanya semangat persatuan dan kesatuan.

Konsentrasi Whole of Government (WoG) membekali peserta dengan pengetahuan mengani sistem pengelolaan pemerintahan yang terintegrasi dalam penyelenggaraan pemberian pelayanan melalui pembelajaran konsep Whole of Government (WoG), dan Best Practice penerapan WoG dalam pemberian layanan yang terintegrasi. Ada tiga materi pokok yang dipelajari dalam bahasan mengenai WoG ini yaitu konsep WoG, penerapan WoG dalam pemberian pelayanan yang terintegrasi, serta Best practice penerapan WoG dalam pemberian pelayanan yang terintegrasi.

Keseluruhan penyelenggaraan Diklat Teknis: ToF Pelatihan Dasar Calon PNS Angkatan 3 Tahun 2017 ini diakhiri dengan penutupan yang juga dihadiri oleh Kepala PKP2A I LAN, Hari Nugraha, SE., MPM.