Berita
Penilaian Kompetensi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) Pemkab Sumbawa Barat
Selasa, 21 Juni 2016 | 09:17:55 WIB - Jumlah Dilihat: 676
 
 

Penilaian Kompetensi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) dalam rangka Seleksi Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat.

21 Juni 2016 / Humas

 

Pada senin pagi tanggal 20 Juni 2016,  pukul 08.00 WIB bertempat di Gedung Assessment Centre, telah di buka secara resmi Penilaian Kompetensi bagi para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat oleh Kepala PKP2A I LAN Joni Dawud, kegiatan ini merupakan kerjasama Antara Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat dengan PKP2A I LAN.

Kegiatan Pemetaan Kompetensi bagi para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat ini merupakan salah satu langkah dalam penerapan pengelolaan sumber daya manusia berbasis kompetensi.

Tujuan dilaksanakannya kegiatan Pemetaan Kompetensi ini adalah untuk memetakan atau memotret kapasitas dan kompetensi para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat.

Adapun sasaran dari kegiatan ini adalah tersedianya informasi tentang kapasitas dan kompetensi para pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat yang dapat dijadikan acuan dalam rangka seleksi Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat.

Kegiatan kerjasama ini dilaksanakan selama 3 (tiga) hari kerja, yakni dimulai dari tanggal 20 Juni dan berakhir pada tanggal 22 Juni 2016. Dan seluruh peserta yang berjumlah 6 (enam) orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat diasramakan di Gedung Assessment Centre.  Untuk dapat memetakan kompetensi seluruh peserta ini Bidang Pemetaan Kompetensi dan Kapasitas Aparatur (PKKA) PKP2A I LANmenggunakan metode Assessment Centre dengan dukungan tes psikologi. Adapun metode tersebut di gunakan dalam rangka mencapai tujuan kontektual yang ditetapkan pihak penyelenggara.